Minggu, 17 Januari 2016

APAKAH AKU SEORANG SALAFY

❔APAKAH AKU SEORANG SALAFY

(Dialog antara dua orang perempuan)

🔴 Dia bertanya kepadaku: "Apakah aku seorang salafy?"
🔵 Aku berkata: "Kita semua adalah salafy."

🔴 Dia bertanya: "Apa artinya SALAFY?"
🔵 Aku menjawab: "Yaitu engkau beriman kepada Al-Qur'an & As-Sunnah dengan pemahaman Salaf."

🔴 Dia bertanya: "Apa artinya SALAF?"
🔵 Aku menjawab: "Yaitu para shahabat Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam serta orang-orang yang mengikuti mereka."

🔴 Dia berkata: "Aku beriman kepada Al-Qur'an & As-Sunnah dengan pemahaman para shahabat serta para pengikutnya."
🔵 Aku berkata: "Berarti engkau adalah seorang salafy."

🔴 Dia berkata: "Tapi aku senang menonton film …"
🔵 Aku berkata: "Engkau adalah seorang salafy."

🔴 Dia berkata: "Tapi aku senang mendengarkan musik dan lagu …"
🔵 Aku berkata: "Engkau adalah seorang salafy."

🔴 Dia berkata: "Tapi aku masih memakai celana panjang …"
🔵 Aku berkata: "Engkau adalah seorang salafy."

🔴 Dia berkata: "Bagaimana mungkin aku seorang salafy, sedangkan aku menonton apa yang diharamkan oleh Allah, aku mendengar apa yang diharamkan oleh Allah, dan aku memakai pakaian yang diharamkan oleh Allah?"
🔵 Aku berkata sambil tertawa: "Engkau telah menjawab pertanyaanmu sendiri."

🔴 Dia bertanya: "Bagaimana? (aku tidak mengerti)."

🔵 Aku berkata: "Bukankah kau katakan bahwa engkau menonton apa yang diharamkan oleh Allah, engkau mendengar apa yang diharamkan oleh Allah, dan engkau memakai pakaian yang diharamkan oleh Allah?"
🔴 Dia berkata: "Benar (aku berkata demikian)."

🔵 Aku bertanya: "Siapa yang mengatakan bahwa kedua mata itu berzina, dan zina mata itu adalah dengan memandang (apa yang diharamkan oleh Allah)?"
🔴 Dia menjawab: Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam (yang berkata demikian)."

🔵 Aku bertanya: "Siapa yang menyampaikan hadits tersebut dari beliau?"
🔴 Dia menjawab: "Para shahabat (yang meriwayatkannya)."

🔵 Aku berkata: "Inilah hadits Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam dengan pemahaman para salaf.
Demikian pula pemahamanmu terhadap apa yang kau dengar dari hal-hal yang Allah haramkan, juga pemahamanmu terhadap apa yang kau pakai dari hal-hal yang Allah haramkan."

🔴 Dia berkata: "Kalau begitu, berarti aku adalah seorang salafy?"
🔵 Aku berkata: "Iya, engkau adalah seorang salafy yang bermaksiat kepada Allah, maka bertaubatlah wahai saudariku fillah!"

***
🌹 FB Arfah Ummu Faynan
🇸🇦 Makkah, 14021435H
👉 Diterjemahkan dari FP "Ana Musy Hatajawwaz illaa Salafiyyah wa laa aqbal illaa bizauj salafy".

Tidak ada komentar:

Posting Komentar